Mengenal Istilah Cold Storage

Bila Anda seorang pelaku usaha makanan ataupun minuman, menjaga kesegaran dan kualitas bahan makanan dan minuman tersebut tentunya merupakan satu hal yang penting dilakukan. Dalam menjaga kualitas tersebut, tentunya Anda memerlukan alat atau mesin untuk menyimpan bahan makanan tersebut agar tetap segar dan tahan lama. Nah, solusi atas masalah tersebut adalah dengan menggunakan alat yang bernama cold storage atau cold room.

Apa Sih yang Dimaksud dengan Istilah Cold Storage?

Bagi beberapa orang, mungkin istilah cold storage terdengar sedikit tidak familiar. Namun tanpa anda sadari, kemungkinan Anda pernah atau bahkan sering melihat cold storage. Cold storage merupakan sebuah ruangan pendingin yang dapat digunakan sebagai tempat penyimpanan makanan dan minuman. Kapasitas dari cold storage tersebut, dapat disesuaikan dengan kapasitas penyimpanan yang Anda butuhkan sehingga alat ini cocok untuk kalian yang membutuhkan kapasitas penyimpanan bahan makanan dan minuman mulai dari skala kecil hingga besar. Penggunaan cold storage ini, juga dapat mencegah makanan dan minuman terkontaminasi oleh jamur dan bakteri pada makanan ataupun minuman yang disimpan. Bila anda menggunakan cold storage untuk usaha anda, anda akan mendapatkan beberapa keuntungan loh! Apa saja sih keuntungan tersebut?

Keuntungan Menggunakan Cold Storage

Kontrol suhu otomatis

Salah satu keuntungan menggunakan cold storage adalah anda dapat mengatur suhu sesuai dengan kebutuhan anda. Dengan adanya pengendali dan pemantauan  suhu jarak jauh, memudahkan anda untuk menjaga suhu di seluruh ruangan.

Lebih hemat biaya

Suhu dan kondisi penyimpanan merupakan salah satu perhatian penting bagi perusahaan yang bergerak di bidang makanan. Dengan adanya cold storage, menjadi solusi bagi masalah penyimpanan makanan dan minuman.  Cold storage ini didesain dengan efisien untuk mengatasi pemborosan biaya pendinginan.

Mampu memperluas ruangan

Terdapat banyak pilihan ruangan cold storage yang dapat anda pilih sesuai kebutuhan anda. Alat ini sangat efektif dalam mengurangi jumlah limbah serta memperpanjang daya tahan bahan makanan.

Mampu mengawetkan makanan dan minuman

Pada umumnya pelaku usaha makanan dan minuman menggunakan cold storage tidak hanya untuk mendinginkan makanan, namun juga bertujuan agar makanan dan minuman tersebut dapat bertahan lebih lama. Selain itu, juga bertujuan untuk memastikan bahwa kualitas makanan dan minuman sampai ke tangan konsumen dalam kondisi terbaik.

Setelah membaca penjelasan diatas, anda jadi mengetahui tentang mesin cold storage. Jika anda seorang pelaku usaha makanan dan minuman, rasanya memiliki mesin tersebut merupakan suatu hal yang penting dimiliki. Bila anda tertarik  dan membutuhkan mesin cold storage, anda dapat mencari tahu terlebih dahulu mesin seperti apa yang sesuai dengan kebutuhan anda. Pilihlah cold storage dengan kualitas terbaik hanya di Jaya Agung Mesin. Jaya Agung Mesin menyediakan beraneka macam mesin untuk segala kebutuhan anda dengan harga terjangkau. Untuk informasi produk lebih lanjut, anda dapat mengunjungi website kami di Jayaagungmesin.com.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *